TERPOPULER: Persib Dikabarkan Adu Sikut dengan Bali United hingga Bobotoh Heran Pada Ricky Kambuaya

TERPOPULER: Persib Dikabarkan Adu Sikut dengan Bali United hingga Bobotoh Heran Pada Ricky Kambuaya Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Ahad 30 April 2023.

Persib Bandung dikabarkan saling sikut dengan Bali United untuk mendapatkan striker gaek.

Kabar lainnya soal update trasnfer Persib hingga bobotoh heran dengan apa yang terjadi pada Ricky Kambuaya

Berikut rangkuman tiga berita tersebut:

1. Transfer Liga 1: Persib Dikabarkan Adu Sikut dengan Bali United Demi Striker Gaek


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Gosip transfer pemain Liga 1 musim 2023/2023 semakin memanas yang melibatkan dua klub besar.

Persib Bandung dan Bali United digosipkan saling adu sikut untuk mendapatkan striker gaek bersatus pemain naturalisasi.

Adalah pemain asal Brasil, Beto Goncalves yang dikabarkan menjadi striker yang diperebutkan Persib dan Bali United.

2. Update Transfer Persib: 2 Pemain Resmi Bertahan, 2 Out

Setelah memperpanjang kontrak Beckham Putra Nugraha, Persib Bandung kembali memagari pemain mudanya dengan kontrak baru.

Kali ini, Persib Bandung memperpanjang kontrak Ferdiansyah Cecep. Pemain jebolan proyek Garuda Select berusia 19 tahun itu, bakal bersama Persib hingga tahun 2026.

Ferdiansyah Cecep merupakan pemain muda dengan prospek besar di skuat Persib Bandung. Sehingga staf pelatih memberikan rekomendasi kepada manajemen untuk memberikan kontrak baru hingga 3 tahun ke depan.

3. Bobotoh Heran yang Terjadi pada Ricky Kambuaya

Ketua Umum Viking Persib Club, Tobias Ginanjar menyoroti lini tengah tim Persib Bandung ketika mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2022/2023.

Menurut Tobias Ginanjar, lini tengah Persib Bandung di musim ini terbilang kehilangan sosok gelandang pemberani untuk melakukan penetrasi ke area pertahanan lawan.

Keberadaan Beckham Putra Nugraha di dalam tim sebenarnya sudah sangat tepat. Pasalnya Beckham merupakan pemain yang mampu menjadi penyambung antara sektor gelandang dan depan, baik melalui penetrasi ke depan hingga umpan-umpan akuratnya.

Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini