Sikap Persib Terkait Kericuhan Suporter di Laga Kontra Persis

Sikap Persib Terkait Kericuhan Suporter di Laga Kontra Persis Momen saat striker Persis Solo, Ramadhan Sananta membobol gawang Persib di laga pekan ketujuh Liga 1 2023-2024. (Twitter/@persisofficial)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib menyayangkan insiden kericuhan suporter yang terjadi di Stadion Manahan Solo, Selasa, 8 Agustus 2023 malam.

Kericuhan terjadi pada saat pertandingan Persis dan Persib sedang berlangsung.

Menurut laporan bolasport.com, kericuhan terjadi usai Ciro Alves mencetak gol untuk Persib.

Baca Juga : Reaksi Bobotoh setelah Persib Dipermalukan Persis Solo: Igbonefo dan David da Silva Jadi Sorotan

"Kita sangat menyayangkan terjadi kericuhan di stadion dalam pertandingan ini" kata Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat seperti dalam rilis yang diterima.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Sebab berdasarkan regulasi PSSI, kedatangan suporter tamu di kandang lawan merupakan pelanggaran yang dapat dikenakan sanksi."

"Selain itu, Persib juga sebelumnya sudah mengimbau pendukungnya untuk tidak datang ke Stadion Manahan Solo."

"Saya harap semua suporter bisa mentaati aturan dan regulasi yang berlaku, pelanggaran atas aturan dan regulasi tersebut tentunya akan merugikan Persib” lanjut Andang.

Baca Juga : Sukses Cetak Gol dengan Teknik Trivela, Ciro Alves Beri Komentar

Dalam pertandingan tersebut, Persib harus mengakui keunggulan tuan rumah 1-2.

Persib sempat unggul melalui gol Ciro Alves menit 32. Namun, Persis mencetak dua gol balasan yang diborong Ramadhan Sananta menit 33 dan 44.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini