REPUBLIK BOBOTOH - Kapten Persik Kediri Anderson Carneiro, menjadi salah satu pemain yang penampilannya cukup menonjol saat mengandaskan Persik Kediri.
Selain tampil solid dalam menggalang pertahanan Persik Kediri, Anderson juga sukses meruntuhkan mental skuad Persib lewat gol tendangan bebasnya di menit 60.
Gol tersebut merupakan gol keempatnya untuk Persik Kediri hingga pekan ke-22 Liga 1 musim 2023-2024 dan mempertegas kemampuannya dalam mengesekusi bola-bola mati.
Baca Juga : Komentar Bojan Hodak Usai Rekor Persib Dihentikan Persik di Kandang
Meski bermain di bawah tekanan sekitar 24 ribu bobotoh yang hadir langsung di Stadion GBLA dan menciptakan atmosfer luar biasa, ternyata menjadi motivasi tersendiri untuk pasukan Macan Putih.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Laga berlangsung sangat sulit selayaknya di pertandingan lain di Liga 1, Bandung adalah tim besar, semua orang tahu itu, kami bermain di kandang (lawan) dengan penuh suporter, jadi sangat sulit bermain di sini," kata Anderson.
"Tapi kami mencoba untuk menang dan mengikuti rencana kami, yakni fokus 100 persen mengikuti rencana yang sudah kami buat di latihan," ungkapnya.
Baca Juga : Marcelo Rospide Ungkap 'Resep Rahasia' Persik Hentikan Rekor Persib
Setelah menghadapi Persib Bandung, Persik Kediri selanjutnya akan menghadapi tim besar lainnya, PSM Makassar pada pekan 23 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin 18 Desember 2023.
Seperti Persib, PSM juga dibuat tidak berdaya oleh Macan Putih di kandangnya sendiri pada pertemuan pertama. Saat itu, Persik mempermalukan sang juara bertahan dengan skor 1-2.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih dengan suporter kami yang tetap mendukung kami di kediri dengan menyaksikan kami (nobar). Selanjutnya kami akan menjamu PSM dan kami akan fokus untuk laga selanjutnya," tuntasnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy