REPUBLIKBOBOTOH.COM - Selamat pagi bobotoh. Mengawali awal pekan ini, REPUBLIKBOBOTOH.COM menyajikan tiga berita terpopuler yang sayang bobotoh lewatkan.
Tiga berita terpopuler sepanjang Selasa, 26 Maret 2024 ini bisa bobotoh baca kembali dan sudah terangkum di bawah ini:
1. Bojan Hodak Sudah Kantongi 11 Pemain Utama Hadapi Bhayangkara FC
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak memastikan sudah mempunyai gambaran untuk 11 pemain utama yang akan tampil dalam pertandingan melawan Bhayangkara FC.
Bojan Hodak nampak tak mau dipusingkan dengan absennya tiga gelandang andalannya saat menjamu Bhayangkara FC pada laga pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 28 Maret 2024, pukul 20.30 WIB.
Ketiga pemain yang dipastikan absen adalah Marc Klok, Dedi Kusnandar, dan Rachmat Irianto.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Klok absen karena harus menjalani larangan bertanding akibat hukuman akumulasi kartu kuning.
2. Adzikry Berpeluang Diturunkan Bojan Hodak di Laga Versus Bhayangkara FC
Tanpa tiga gelandang andalan, Persib Bandung tetap menargetkan kemenangan pada pertandingan kontra Bhayangkara FC.
Persib Bandung akan menjamu Bhayangkaar FC pada duel pekan ke-30 Liga 1 2023/2024, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (28/3/2024), pukul 20.30 WIB.
Pelatih Bojan Hodak pun sudah menyiapkan pemain yang akan menempati posisi gelandang bertahan, mulai dari M Adzikry, Abdul Aziz hingga memaksimalkan potensi Ezra Walian dan Achmad Jufriyanto.
Seperti diketahui, Maung Bandung akan mendapatkan ujian karena kehilangan tiga gelandang andalan sekaligus, yaitu Marc Klok, Dedi Kusnandar dan Rachmat Irianto.
3. Radja Nainggolan Jadi Tambahan Motivasi Stefano Beltrame
Gelandang Persib Bandung, Stefano Beltrame antusias berhadapan dengan Bhayangkara FC.
Itu karena kehadiran bintang Belgia, Radja Nainggolan di sektor gelandang yang akan dihadapinya pada duel pekan ke-30 Liga 1 2023/2024, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (28/3/2024).
Pria asal Italia itu mengungkapkan, menghadapi Radja akan menjadi pengalaman luar biasa. Pasalnya, ia sudah melihat kualitas Radja di dalam lapanngan ketika masih berkarir di Serie A Italia.
Eks Pemain Juventus ini pun tak sabar menghadapi Radja di laga nanti dan sudah mempersiapkan diri untuk menaklukannya.
Itulah tiga penggalan berita terpopuler REPUBIKBOBOTOH.COM yang bisa dibaca kembali dengan meng-klik judul beritanya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy