REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts sudah memiliki solusi untuk pemain yang akan menggantikan posisi Omid Nazari yang memilih hengkang dari tim Maung Bandung.
Di Turnamen Piala Menpora yang akan digelar mulai 21 Maret nanti, Persib mengalami krisis pemain di lini tengah dan depan, setelah ditinggal Omid Nazari dan Kim Jeffrey Kurniawan.
Sedangkan di lini depan, Persib belum bisa menurunkan Wander Luiz yang masih berada di negaranya, Brasil dan Geoffrey Castillion masih dipinjamkan ke klub Como 1907.
Baca juga: Sempat Dirumorkan ke Persib, Lilipaly Ungkap Alasan Bertahan di Bali United
Baca juga: Kiper Persib Teja Paku Alam Masih Penasaran dengan Striker Berdarah Uruguay Ini
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Untuk posisi lini depan, Persib memutuskan melepas Zulham Zamrun dan mendatangkan Ferdinand Alfred Sinaga.
Namun, kondisi Ferdinand belum stabil setelah bergabung untuk pertama kalinya dalam sesi latihan Persib musim ini, Jumat 12 Maret 2021 kemarin.
Robert Albrets mengatakan, akan memaksimalkan peran Dedi Kusnandar di lini tengah sebagai pengganti Omid Nazari.
Menurutnya, karakter permainan yang dimiliki Dedi dan Omid dinilai memiliki persamaan di dalam menjaga keseimbangan permainan.
Baca juga: Cuma Bisa Main 20 Menit, Ferdinand Terancam Terdepak dari Skuat Persib di Piala Menpora?
Baca juga: Sssttt... Ternyata Ada yang Mencoba Bajak Teja Paku Alam dari Persib
"Kami punya Dedi. Dia seperti seorang holding midfielder tapi berbeda dengan Omid, yang memberikan keseimbangan di dalam tim,"
"Kami kurang akan hal itu, tapi juga belum tahu kepastian Liga. Jadi, masih punya waktu untuk mencari pemain yang bisa melakukannya dengan lebih baik," kata Robert dikutip dari laman resmi Persib.
Kembalinya pemain berposisi penyerang Ferdinand Sinaga juga diharapkan Robert menjadi solusi meski kondisi kebugarannya belum berada di level terbaik, terutama untuk melakoni Piala Menpora 2021.
"Kami masih menyiapkan pemain muda di turnamen itu (Piala Menpora), ini hal bagus. Mereka bisa mendapatkan kesempatan bermain di ajang itu karena Ferdinand kemungkinan tidak akan bisa bermain lebih dari 15-20 menit," kata Robert. (Kris Andieka)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Daddy