Pelatih Persib Bojan Hodak Bicara Kekuatan Persis Solo

Pelatih Persib Bojan Hodak Bicara Kekuatan Persis Solo Bojan Hodak. (Kris Andiek

REPUBLIK BOBOTOH - Persis Solo menjadi lawan selanjutnya yang akan dihadapi Persib Bandung di pekan ke-7 Liga 1 2023/2024.

Persib dijamu Persis di Stadion Manahan Solo, Selasa 8 Agustus 2023, pukul 19.00 WIB.

Menghadapi tim berjuluk Laskar Sambernyawa, Bojan Hodak memanfaatkan video-video lama untuk mencari tahu kekuatan Persis.

Baca Juga : Gaya Permainan Persib Turut Tentukan Nasib Striker Persis Ramadhan Sananta

Satu kesimpulan tentang Persis menurut Bojan Hodak adalah tim yang kuat apabila bermain di kandang.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Mereka akan bermain di kandang dan mereka adalah tim kuat," ujar Bojan Hodak usai melihat 3 hingga 4 video pertandingan Persis.

Terkait pemain Persis sendiri, Bojan Hodak tidak banyak mengetahuinya.

Sebagai pelatih baru Persib yang memulai debut di pekan ke-6, Bojan Hodak hanya mengenal beberapa nama, termasuk Fernando Rodriguez.

"Saya tahu beberapa pemain yang bermain di sana, seperti Rodriguez yang pernah bermain di Malaysia sebelumnya. Jadi untuk Persis Solo, memang saya hanya tahu striker-nya," ujar pelatih asal Kroasia tersebut.

Baca Juga : Hasrat Terpendam Striker Persikabo, Siap Bersaing dengan yang Muda

"Untuk sisanya, saya akan memantaunya setelah melihat video laga terbaru mereka dan setelah itu baru kami bersiap untuk laga berikutnya." tutup Bojan Hodak.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini