I Made Wirawan Dipastikan Bertahan di Persib

I Made Wirawan Dipastikan Bertahan di Persib

REPUBLIKBOBOTOH - Teka-teki tentang kompisisi penjaga gawang Persib Bandung perlahan mulai terkuak.

Sebelumnya media sosial sempat dihebohkan dengan unggahan akun Instagram Persib yang menyingkirkan dua jersey kiper dan mempertahankan satu kostum milik Teja Paku Alam.


Awalnya diduga I Made Wirawan akan terkena 'peremajaan' di tubuh Persib yang digembar-gemborkan Robert Alberts terkait regenerasi pemain.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun beberapa menit yang lalu, Kamis 25 Februari 2021, Persib memastikan kiper senior bernomor punggung 78 tersebut tetap menjadi bagian dari skuat Robert Alberts musim ini.

"Karena pada dasarnya posisi penjaga gawang adalah BERTAHAN. Hatur nuhun keputusannya untuk TETAP BERSAMA #PERSIB," demikian caption yang diunggah Persib terkait masa depan Made.

I Made juga memberikan komentarnya setelah resmi memperpanjang kontrak dengan Persib.

"Pastinya senang ya bisa bertahan di Persib. Mudah-mudahan bisa memberikan prestasi lagi buat Persib," kata Made.

Made sebelumnya telah memberikan dua gelar juara bagi Maung Bandung.

Made masuk dalam daftar skuat juara Persib yang memenangkan tropy ISL 2014 dan Piala Presiden 2015. (Kris Andieka)

https://www.youtube.com/watch?v=USjaK54hX5A

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini