Cederanya Semakin Membaik, Teja Tak Alami Kendala Saat Berlatih Mandiri

Cederanya Semakin Membaik, Teja Tak Alami Kendala Saat Berlatih Mandiri Kiper Persib, Teja Paku Alam. (Persib.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Kabar bahagia datang dari penjaga gawang Persib, Teja Paku Alam yang saat ini masih mengalami cedera.

Ia mengaku kondisi kebugarannya semakin membaik dan sudah melakukan latihan mandiri selama berada di rumah.

Sebelumnya, Teja harus dilarikan ke rumah sakit usai berbenturan dengan Ardi Idrus di sesi latihan sebelum penerapan PPKM.

Setelah mendapatkan pemeriksaan dari rumah sakit, Teja harus naik meja operasi karena hidungnya mengalami masalah.

Pria asal Padang itu menjelaskan beberapa materi latihan mulai dilahapnya setelah kondisi hidungnya membaik.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun dalam materi latihan yang didapatnya, Teja hanya difokuskan untuk membangun kekuatan tubuhnya

"Mungkin kan kita fokus di rumah, kita banyak di mungkin di strength, banyak di push up, sit up, dan kordinasi, itu saja," ujar pria asal Padang itu pada Sabtu, 7 Agustus 2021.

Meski kondisinya membaik, eks pemain Semen Padang FC itu merasa belum sepenuhnya pulih. Apalagi Teja masih merasa kesakiyan saat hidungnya tak sengaja tersentuh.

Semakin membaiknya cedera tersebut, Teja memerlukan beberapa pekan lagi untuk masa pemulihan.

Ia berharap bisa segera kembali merumput dan kembali berlatih bersama dengan rekan-rekan setimnya.

"Alhamdulillah cedera sih mulai membaik tapi belum seratus persen karena masih disenggol saja masih sakit tapi Insha Alloh dalam beberapa minggu, dua minggu lagi Insha Alloh mulai agak baikan," tutup Teja.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini